WahanaNews-Tapteng | Personel Polsek Sibabangun, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) bersama ibu Bhayangkari, bagi-bagi takjil gratis kepada masyarakat muslim yang sedang melaksanakan ibadah puasa Ramadhan.
Bagi-bagi takjil gratis ini dilaksanakan di depan Mapolsek Sibabangun, di jalan lintas Sibolga-Padang Sidempuan, Senin (10/4/2023), sekira pukul 17.00 WIB. Para pengedara yang melintas diberikan takjil, dengan harapan agar bisa mensegerakan berbuka puasa, walaupun sedang dalam perjalanan.
Baca Juga:
140 Pelajar Konvoi Buka Puasa 'On The Road’ Ditangkap Polres Jakpus
"Ada sekitar 80 paket yang kita bagikan. Sasarannya masyarakat yang sedang melewati jalan di depan Mapolsek Sibabangun," kata Kapolsek Sibabangun, Iptu Dorpis RH Sitompul, disela-sela pembagian takjil
Disebutkan, pembagian takjil dilakukan sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadhan, agar berbuka tepat pada waktu. Dorpis juga menuturkan jika Ramadan merupakan bulan yang penuh berkah untuk berbagi dengan sesama.
Menurut Kapolsek Sibabangun, banyak hal yang bisa dilakukan agar menuai ganjaran yang luar biasa. Amalan ringan tapi berbobot pahalanya. Salah satunya adalah memberi takjil berbuka puasa.
Baca Juga:
Bersama Berbagi di Bulan Suci, Ormas Pemuda Batak Bersatu Jakbar Berbagi Takjil
"Dengan hidangan ringan yang kita suguhkan, akan semakin banyak yang bisa menyegerakan buka puasa," tutup Dorpis. [hk]