Tapteng.WahanaNews.co, Sibolga - Sebanyak 974 Keluarga Risiko Stunting (KRS) di Kota Sibolga, Provinsi Sumatera Utara, mendapatkan bantuan pangan berupa daging dan telur. Selain itu, 1.146 Kepala Keluarga lainnya mendapatkan Bantuan Cadangan Beras Pemerintah
Penyerahan bantuan dilaksanakan di Kantor Pos Sibolga, di Jalan Sutomo, Kelurahan Kota Baringin Kecamatan Sibolga Kota, pada Sabtu (4/11/2023).
Baca Juga:
Miliki Narkoba Warga Huta Barangan Sibolga di Tangkap Polisi
Setiap KRS mendapatkan bantuan berupa 1 kg daging unggas dan 10 butir telur unggas. Sedangkan Bantuan Cadangan Beras Pemerintah dalam bentuk beras medium, diberikan sebanyak 10 kg per Kepala Keluarga.
Bantuan Keluarga Resiko Stunting (KRS) dan bantuan cadangan beras ini, dilaksanakan dalam rangka antisipasi, mitigasi, dan penanggulangan kekurangan pangan, yang dapat berdampak pada terjadinya krisis pangan dan gizi, pengendalian inflasi, serta melindungi produsen dan konsumen dari dampak fluktuasi harga.
Pemerintah juga memberikan jaminan atas pangan, terutama bagi masyarakat berpendapatan rendah. Untuk itu pemerintah memberikan bantuan berupa daging unggas dan telur unggas kepada Keluarga Resiko Stunting (KRS).
Baca Juga:
Jelang Penerimaan Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah, KPU Sibolga Gelar Rakor Persiapan
"Ini merupakan langkah positif dalam mendukung keluarga yang berisiko mengalami stunting dan juga untuk menjaga ketersediaan beras di tengah masyarakat. Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat besar bagi penerima manfaat dan membantu meningkatkan kualitas hidup," ujar Wali Kota Sibolga, Jamaluddin Pohan.
[Redaktur : Hadi Kurniawan]