WahanaNews-Tapteng | Polres Sibolga berserta jajaran mendukung dan mengikuti kegiatan penanaman mangrove nasional yang dilakukan oleh jajaran TNI secara serentak di Indonesia, Senin (15/5/2023).
Untuk Kota Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) penanaman mangrove dilaksanakan di 2 lokasi berbeda, yakni di Lingkungan III Kelurahan Kalangan Indah, Kecamatan Pandan sebanyak 500 batang, dan di Komplek TNI AL Oswald Siahaan, Kecamatan Tapian Nauli sebanyak 2.500 batang.
Baca Juga:
Polres Asahan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2024
Disela-sela kegiatan, Kapolres Sibolga, AKBP Taryono Raharja, menyebutkan, penanaman mangrove yang dilakukan menjadi langkah strategis untuk merehabilitasi kondisi hutan mangrove, di sepanjang pesisir Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah.
"Wujud dari dukungan, kita menerjunkan 20 personel dalam kegiatan ini," kata AKBP Taryono Raharja.
Sebagaimana diketahui, Tentara Nasional Indonesia (TNI) melakukan penanaman 1.100.169 bibit mangrove secara serentak di 370 titik di 37 Provinsi, pada Senin (15/5/2023). Jumlah tersebut meliputi Angkatan Darat menanam 572.669 bibit, Angkatan Laut 443.700 bibit, dan Angkatan Udara 83.800 bibit.
Baca Juga:
Antisipasi Kecanduan Gadget di Kalangan Pelajar, Babinsa Turun ke Sekolah
Puncak Penanaman Mangrove Nasional oleh TNI dipusatkan di Taman Wisata Alam (TWA) Angke Kapuk, Jakarta Utara. Acara tersebut dihadiri Presiden Joko Widodo, Menteri Pertahanan, Kapolri, Menteri LHK, Menteri Seskab. [rum]