WahanaNews-Tapteng | Wali Kota Sibolga, periode 2010 - 2015, dan 2016-2021, M. Syarfi Hutauruk bagikan seribuan paket lebaran Idul Fitri 1444 H kepada warga Sibolga, pada Senin (17/4/2023).
Paket lebaran tersebut dibagikan merata di empat kecamatan se-Kota Sibolga oleh sekretaris MD KAHMI Sibolga Tapteng, Sufriansyah Pasaribu dan tim.
Baca Juga:
Anak Yatim dan Tokoh Muslim Dapat Paket Lebaran dari Kapolres Taput
Sufri mengatakan, bahwa seribuan paket tersebut dibagikan di 35 titik se-Kota Sibolga di masing-masing kecamatan diantaranya di Kelurahan Huta Tonga-Tonga, Kelurahan Pasar Baru, Kelurahan Pasar Belakang, Kelurahan Pancuran Bambu, Kelurahan Aek Muara Pinang dan sejumlah keluarahan lainnya.
"Kita dibantu oleh mantan-mantan kepala lingkungan di era Pak Syarfi untuk menyalurkannya. Alhamdulillah, perhatian Pak Syarfi dalam bentuk paket lebaran ini mendapat sambutan yang baik dari warga," terang Sufri
Sementara itu, M.Syarfi Hutauruk melalui telepon selulernya menyebutkan, bantuan tersebut sebagai wujud rasa syukur diri dan keluarganya atas nikmat dan berkah Ramadhan 1444 H.
Baca Juga:
Bupati Karo Hadiri Penyerahan Raport Kepada Kepsek Negeri dan Penandatanganan Perjanjian Kerja
"Pertama tentu, ini sebagai wujud syukur karena Allah masih memberi kami sekeluarga kesempatan menunaikan ibadah puasa Ramadhan tahun ini," ucapnya dari seberang telepon.
Kemudian, lanjut Syarfi, hari raya Idul Fitri adalah hari kemenangan setelah berpuasa selama 1 bulan. Hari kemenangan tersebut haruslah dirayakan dengan gembira.
"Maka kami ingin melengkapi kebahagian itu dengan sedikit memberikan bantuan paket lebaran kepada saudara-saudara kami di Sibolga," ungkapnya.