TAPTENG.WAHANANEWS.CO - SUKABANGUN
Suasana khusyuk menyelimuti pelaksanaan Sholat Idul Adha 1446 H di Masjid At-Tawdhu, Desa Tebing Tinggi, Kecamatan Sukabangun, Kabupaten Tapanuli Tengah.
Kehadiran Serda Sangkot A Siregar, Babinsa Koramil 04/Pinangsori, turut menjamin keamanan dan kenyamanan para jamaah dalam menjalankan ibadah kurban.
Baca Juga:
STIE Al Washliyah Sibolga Tapteng Rayakan Idul Adha 1446 H Sembelih 3 Kerbau
Serda Sangkot aktif berpatroli dan memastikan keamanan di sekitar masjid.
Ia juga menghimbau jamaah untuk selalu waspada dan mengunci kendaraan masing-masing guna mencegah aksi pencurian.
"Sebagai Babinsa, menciptakan rasa aman dan nyaman bagi warga binaan adalah kewajiban," ujar Serda Sangkot.
Baca Juga:
Babinsa Tanamkan Semangat Patriotisme pada Siswa SDN 155679 Hurlang Muara Nauli
"Harapannya, dengan situasi yang aman dan kondusif, masyarakat dapat beribadah dengan khusyuk."
Kehadiran Babinsa tak hanya sebagai bentuk pengamanan, namun juga sebagai wujud silaturahmi dan kepedulian terhadap warga.
Langkah ini mendapat apresiasi positif dari masyarakat Desa Tebing Tinggi, yang merasa lebih tenang dan nyaman beribadah berkat kehadiran aparat keamanan.