TAPTENG.WAHANANEWS.CO, Sibabangun - PT Tri Bahtera Srikandi (TBS), menerjunkan alat berat berupa escavator untuk memperbaiki jalan nasional yang amblas akibat bencana banjir dan longsor yang menerjang Tapanuli Tengah beberapa hari lalu.
Perusahaan yang bergerak di bidang pengolahan tandan buah segar (TBS) ini bergerak cepat memlerbaiki badan jalan agar bisa dilalui kenderaan roda empat.
Baca Juga:
Satgas Gulbencal TNI AD Kirim 4 Unit Alat Berat, Percepat Penanganan Bencana di Tukka Tapanuli Tengah
Sebelumnya Jalunsum Sibolga-Padansidempuan KM 44 yang terletak di Desa Anggoli, Kecamatan Sibabangun ini, amblas sepanjang 100 meter pada kedalaman 2 meter.
Kondisi ini menyebabkan jalan tersebut tidak bisa dilalui kenderaan roda tiga maupun roda empat. Hanya kenderaan roda dua yang bisa melintas. Itupun harus dengan ekstra hati-hati.
Dengan diterjunkannya escavator untuk memperbaiki badan jalan yang amblas, kenderaan roda empat hingga roda enam sudah bisa melintas. Arus transportasi Desa Anggoli dengan Kelurahan Sibabangun sudah kembali normal.
Baca Juga:
Percepat Pemulihan Usai Bencana di Sumatera, Polri Kerahkan Alat Berat
Demikian juga distribusi logistik menuju Posko Pengendalian Bencana Desa Anggoli yang terletak di perbatasan Tapteng-Tapsel, telah dapat dilakukan tanpa kendala.
Selain memperbaiki badan jalan, PT TBS juga menyalurkan bantuan pangan kepada warga Kelurahan Sibabangun, Sibiobio, dan Muara Sibuntuon, terdampak banjir bandang dan longsor. Bekerjasama Anggota DPRD Tapteng, Madayansyah Tambunan, PT TBS menyalurkan beras 1,4 ton dan indomie 7 dus.
"Kita berupaya semaksimal mungkin untuk membantu warga terdampak," ujar Staf Humas PT TBS, Risky Pasaribu, Minggu (30/11/2025)
[Redaktur: Dzulfadli Tambunan]