TAPTENG.WAHANANEWS.CO - BADIRI Desa Gunung Kelambu, Kecamatan Badiri, Kabupaten Tapanuli Tengah, terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan infrastruktur yang tepat sasaran.
Buktinya, melalui Dana Desa tahun anggaran 2025, pembangunan saluran drainase di Dusun III kini tengah berjalan lancar.
Baca Juga:
Dua Kasus Korupsi Dana Desa di Nias Barat P21, Penyidik Limpahkan ke JPU
Proyek senilai Rp 277.101.000,- ini membentang sepanjang 222,30 meter (Ruas I: 140,30 meter; Ruas II: 82,00 meter) dan diharapkan mampu mengatasi masalah drainase yang selama ini menjadi keluhan warga.
Baca Juga:
DPRK Raja Ampat Desak Pemkab Segera Realisasikan APBD TA 2025 yang Belum Terserap Baik
Pembangunan ini bukan sekadar proyek infrastruktur, melainkan wujud nyata dari semangat “Desa Membangun Indonesia” dan “Desa Membangun Tapanuli Tengah”.
Kepala Desa Gunung Kelambu, Sudarma Body Kesuma, mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas terlaksananya proyek ini.
"Dengan saluran drainase yang memadai, kita berharap dapat meningkatkan kebersihan lingkungan dan kesehatan masyarakat," ujarnya.