TAPTENG.WAHANANEWS.CO, Tapian Nauli - PLN Indonesia Power bersama Dinas Kebakaran Kota Sibolga, Dinas Kebakaran Kabupaten Tapanuli Tengah dan TNI AL, bergerak cepat mengatasi bencana kebakaran yang terjadi di PLTU Labuan Angin, Tapian Nauli, pada tanggal 8 Mei 2025, sekitar pukul 21.30 WIB.
"Kurang lebih 2 jam, petugas gabungan berhasil memadamkan api dan memastikan lokasi aman," kata Agung Siswanto, Sekretaris Perusahaan PLN Indonesia Power.
Baca Juga:
Kesal Ibunya Menikah Lagi, Pria di Makassar Bakar Rumah Nenek
Katanya, dari hasil penyelidikan mereka, indikasi awal penyebab kebakaran akibat sambaran petir berintensitas tinggi, sehingga memicu ledakan lokal di salah satu bagian fasilitas.
Agung memastikan jika insiden tersebut tidak menimbulkan korban jiwa maupun luka-luka. Seluruh personel yang bertugas dalam keadaan selamat. Prosedur tanggap darurat telah dijalankan dengan cepat dan tepat.
Saat ini, sambung Agung, pembangkit dalam tahap pembersihan area terdampak dan pemeriksaan menyeluruh oleh tim teknis. Seluruh sistem dan peralatan utama sedang dikaji untuk memastikan kondisi operasional yang aman dan andal.
Baca Juga:
5 Negara Ini Tak Sudi Kirim Bantuan Saat Israel Dilanda Kebakaran
Operasional akan kembali dilanjutkan secara bertahap setelah proses verifikasi keselamatan diselesaikan sesuai prosedur yang berlaku.
"Kejadian ini tidak mempengaruhi pelayanan kelistrikan PLN dan tidak menyebabkan pemadaman pada sistem kelistrikan," lanjutnya.
Ditegaskannya, PLN Indonesia Power berkomitmen menjaga keselamatan kerja, keandalan sistem, dan terus berkoordinasi dengan pihak terkait dalam penanganan kejadian ini.