Terpisah, Kepala Desa Sibiobio, Damianus Zendrato mengatakan, progres pembangunan jalan rabat beton telah mencapai 95 persen. Ditargetkan, jalan tersebut akan selesai dalam dua hari ke depan.
"Targetnya selesai dua hari ke depan," sebut Damianus.
Baca Juga:
Bupati Ngada Ungkap Tantangan Persoalan Pengelolaan Dana Desa Masih Sangat Kompleks
Ia optimis, tingginya keterlibatan masyarakat dalam proses penentuan arah dan strategi kebijaksanaan pembangunan yang dilaksanakan pihaknya, akan dapat mewujudkan keberhasilan pembangunan di Desa Sibiobio.
"Puji Tuhan, partisipasi masyarakat sangat tinggi dalam proses penentuan arah, strategi kebijaksanaan pembangunan yang kita laksanakan," tandasnya.
[Redaktur: Hadi Kurniawan]