TAPTENG.WAHANANEWS.CO - PINANGSORI
Kunjungan Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng), Masinton Pasaribu, ke acara Pesta Pembangunan Gereja HKI Kampung Dairi di Kelurahan Pinangsori, Kecamatan Pinangsori, pada Minggu (7/9/2025) menjadi momen penting bagi warga setempat.
Ratusan jemaat HKI menyambut kedatangan bupati dengan antusias, bahkan puluhan warga spontan bereaksi dengan bersalaman dan berfoto bersama.
Baca Juga:
Bupati Tapteng Dukung Penambahan Rute Terbang Wings Air, Penerbangan Perdana Bakal Berjalan Akhir Pekan Ini
Namun, di tengah kebahagiaan tersebut, warga Kampung Dairi tak lupa menyampaikan keluhan utama mereka: kondisi jalan yang rusak menuju wilayah mereka.
Usai acara, puluhan ibu-ibu mendekati rombongan bupati untuk bersalaman dan berfoto di depan mobil dinas. Kesempatan itu mereka gunakan untuk menyampaikan aspirasi.
Baca Juga:
Inovasi TNI, Jembatan Armco Hubungkan 2 Desa di Tukka Selesai Dibangun
"Pak Bupati, tolong perbaiki jalan kami ini ya," ujar seorang ibu, diikuti seruan serupa dari puluhan warga lainnya.
Bupati Masinton Pasaribu merespons cepat dengan mengarahkan Camat Pinangsori, Agus, yang berada di dekatnya, untuk memperhatikan keluhan tersebut.
Warga pun langsung menyampaikan harapan yang sama kepada camat.