Tapteng.WahanaNews.co, Sarudik - Seorang pemuda ditemukan meninggal dunia di bekas gudang pendinginan ikan, di Jalan Abdul Rajab Simatupang, Kelurahan Sibuluan Nauli, Kecamatan Pandan, Tapanuli Tengah (Tapteng) pada Minggu (29/10/2023) sekitar pukul 15.00 WIB.
Didapati tak bernapas, dengan leher terikat tali menggantung dari kayu penyangga atap, korban kemudian diidentifikasi berinsial FD, seorang pekerja harian yang tinggal di Jalan Dangol Tobing, Kelurahan Aek Tolang, Kecamatan Pandan.
Baca Juga:
PT Rafi Pratama dan PT Lautan Dewa Energi Bantah Tuduhan Gudang Solar Ilegal
"Ketika ditemukan, korban tergantung," ujar Kapolsek Pandan, AKP Zulkarnaen Pohan.
Zulkarnaen menjelaskan penemuan mayat korban dimulai saat M. Hutagalung (45) memungut ranting kayu di sekitar area gudang. Hujan membuat Hutagalung mencari tempat berteduh, lalu menemukan sosok tersebut tergantung saat berkeliling gedung.
Menerima laporan mengenai penemuan tubuh korban, Sat Inafis Sat Reskrim Polres Tapteng dan personil Polsek Pandan segera menuju ke lokasi kejadian dan membawa korban ke RSUD Pandan untuk evakuasi.
Baca Juga:
Pemkab Paluta Memastikan Ketersediaan Stok Komoditi di Gudang Perum Bulog Kantor Cabang Padangsidimpuan
"Menurut keterangan dari RSUD Pandan, korban meninggal akibat trauma leher dengan benda tumpul, alias bunuh diri," ungkap Zulkarnaen.
Zulkarnaen menambahkan, dari informasi yang didapatkan oleh H Limbong, teman dekat korban, dalam sebulan terakhir FD kerap berselisih dengan ayah tirinya hingga tak tahan tinggal di rumah. Untuk sementara, korban tinggal bersama H Limbong di Kelurahan Sibuluan Nalambok, Kecamatan Sarudik.
FD terakhir kali berada di rumah H. Limbong pada hari Sabtu (28/10/2023) sekitar pukul 10.00 WIB. Kemudian pergi dan tidak kembali hingga akhirnya ditemukan tewas gantung diri.