Bahkan, kebersihan dan kerapian lingkungan kantor pun ditekankan sebagai cermin disiplin dan komitmen terhadap pelayanan publik yang optimal.
Kepada 386 PPPK yang menerima SK, Bupati menyampaikan selamat dan harapan agar mereka menjadi agen perubahan, menjadi motor penggerak pembangunan dan fokus pada pelayanan masyarakat.
Baca Juga:
Tinjau SPPG Aek Tolang, Cak Imin: Memenuhi Standarisasi Makanan Bergizi Gratis
Dari total SK yang diserahkan, 278 diperuntukkan bagi guru, 68 untuk tenaga kesehatan, dan 40 untuk tenaga teknis.
Apel Kesadaran Nasional ini juga diwarnai pembacaan Teks Pancasila, Pembukaan UUD 1945, dan Panca Prasetia Korps Pegawai Republik Indonesia, semakin mengukuhkan komitmen bersama untuk membangun Tapteng yang lebih baik.
Dengan semangat baru dan komitmen yang kuat, Pemerintah Kabupaten Tapteng optimistis dapat mewujudkan visi "Tapteng Naik Kelas" untuk kesejahteraan seluruh masyarakatnya.
Baca Juga:
Asisten Pemkab Tapteng Hadiri Parheheon Ina HKBP Pinangsori, Apresiasi Peran Ibu dalam Gereja
[REDAKTUR : HADI KURNIAWAN]