TAPTENG.WAHANANEWS.CO - PANDAN
Wakil Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng), Mahmud Efendi, memimpin langsung Entry Meeting pemeriksaan laporan keuangan daerah (LPD) tahun 2024.
Kegiatan yang diikuti secara virtual bersama BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara ini berlangsung di Ruang Rapat Garuda Kantor Bupati Tapteng.
Baca Juga:
Bangkitkan Kembali Semangat Gotong Royong, Pemkab Tapteng Gelar Jumat Bersih
Fokus utama pemeriksaan, seperti yang disampaikan Kepala BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara, Paula Hendri Simatupang, adalah memastikan kepatuhan terhadap regulasi, efektivitas sistem pengendalian internal, dan kesesuaian pengelolaan keuangan daerah dengan ketentuan berlaku.
Pemeriksaan yang dilakukan secara profesional dan independen ini memerlukan keterbukaan penuh dari seluruh perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten/Kota se-Sumatera Utara.
"Tujuannya adalah untuk memberikan keyakinan memadai bahwa laporan keuangan disajikan secara wajar dan sesuai standar," tegas Paula.
Baca Juga:
Masinton Pastikan Tidak Ada Jual Beli Jabatan di Pemkab Tapteng
Pemeriksaan mencakup kepatuhan terhadap Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP), kecukupan pengungkapan informasi, kepatuhan hukum, dan efektivitas sistem pengendalian internal.
Hadir mendampingi Wakil Bupati dalam Entry Meeting ini Sekretaris Daerah Kabupaten Tapteng, Inspektur Kabupaten Tapteng, Kepala BPKPAD Tapteng, Kadis Pendidikan Tapteng, Kadis PUPR Tapteng, dan Direktur RSUD Pandan.
Kehadiran mereka menunjukkan komitmen penuh Pemerintah Kabupaten Tapteng terhadap transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah.