WahanaNews-Tapteng | Hati hati jika anda berkendara di jalan sepi, apalagi menggunakan sepeda motor tanpa pendampingan. Hal ini kerap mengundang niat pelaku kekerasan di jalan. Sepertinya tak ada siang atau pun malam dalam aksi para pelaku kejahatan ini.
Pasalnya baru terjadi, aksi Jambret di alami warga Tapanuli Tengah di Jalan Sibolga Barus Val 7 Lingkungan VI Kelurahan Sosorgadong Kecamatan Sosorgadong pada Minggu 30/07/2023.
Baca Juga:
Banjir di Perumahan Bimer Regency 4, Air Masuk dari Celah Keramik
Kedua Korban di ketahui bernama Risdiani Barasa (17) dan Sartini Barasa (20) kedua korban merupakan warga Dusun III Desa Silambang Kecamatan Sirandorung Kabupaten Tapanuli Tengah.
Sesuai Informasi dari Korban bahwa pelaku sebanyak 2 (dua) orang berboncengan dengan menggunakan sepeda motor jenis supra warna merah mendekati dan merampas tas milik korban.
Korban dan pelaku sempat tarik menarik diatas kereta hingga kedua korban jatuh dari sepeda motor.
Baca Juga:
Swadaya Warga dan Pemdes Bangun TPT: Antisipasi Longsor di Bandar Pulau Pekan
Hingga saat ini Pihak Polres Tapanuli Tengah bekerja keras mengumpulkan informasi untuk mengungkap kejadian ini.
Kedua Korban Tindak Pidana Curas langsung diberikan pendampingan dari Pihak Polres Tapteng Polsek Barus untuk dibawa berobat dan melakukan cek TKP, Minggu sore, sekira pukul 16.00 WIB.
Humas Polres Tapteng menjelaskan bahwa Personil Polsek Barus yang turun ke TKP mendapatkan keterangan bahwa korban mengalami kerugian 2 (dua) unit HP Merk Invinix Smart 5, warna Hijau dan Ponsel Vivo Y21 Warna Coklat,
"Serta 1 (satu) buah Dompet warna Orange yang berisikan uang sebesar Rp 110.000,- (seratus sepuluh ribu rupiah), 1 (satu) buah KTP An. SARTINI BARASA dan 1 (satu) buah tas warna hitam," ujar petugas di Lokasi. [Hk]