TAPTENG.WAHANANEWS.CO - PANDAN
Tragedi mengerikan mengguncang Dusun IV Hutaimbaru, Desa Tapian Nauli IV, Kabupaten Tapanuli Tengah pada Kamis malam, 27 Februari 2025.
Tiga remaja menjadi korban serangan brutal "Talbang" yang menggunakan parang.
Baca Juga:
Polisi Periksa Saksi Kasus Dugaan Penculikan Bayi di Tapteng
Jan Haikel Samosir mengalami luka robek di kaki dan tangan, Irfan Sitanggang menderita luka memar di bibir atas, sementara Ardedo Ramos Simorangkir mengalami luka parah di telapak kaki kanan.
Peristiwa bermula saat para korban menjaga ladang padi mereka setelah panen.
Tanpa sebab yang jelas, Talbang tiba-tiba menyerang dengan parangnya, meninggalkan ketiga remaja terluka parah.
Baca Juga:
Aksi Brutal "Talbang" : Tiga Pemuda Terluka Parah Akibat Dibacok
Kejadian ini dilaporkan ke Polsek Kolang pada Jumat pagi, 28 Februari 2025, oleh ibu salah satu korban, Darmawita Hutagalung (41) (LP/B/23/II/2025/SPKT/SEK KOLANG/RES TAPTENG/POLDASU).
Pelaku berhasil ditangkap pada 5 Maret 2025.
Namun, kasus ini menyimpan misteri lain. Manakala seorang oknum Aparat Desa, inisial SH, diketahui ada di lokasi salah satu warung milik warga pada saat Keluarga korban mempertanyakan awal kejadian pembacokan pada terduga Pelaku pembacokan pada saat itu.