Lebih lanjut, Kapolres menekankan pentingnya peran media dalam menjaga ketenangan pasca-kontestasi politik.
"Mari kita bersama-sama mendukung kepemimpinan Bupati terpilih dan menciptakan situasi yang kondusif di Tapteng," ajaknya.
Baca Juga:
Kasus Dugaan Pengambilan Paksa Bayi di Tapteng: Polisi Selidiki, Ibu Menangis Minta Anak Kembali
Kapolres menyadari betapa besar pengaruh pemberitaan terhadap dinamika sosial masyarakat.
Oleh karena itu, ia berharap sinergi positif antara Polres Tapteng dan para wartawan dapat terus terjalin untuk memberikan rasa aman dan informasi yang akurat kepada masyarakat.
"Semoga komunikasi kita tetap terjaga dengan baik," tutup Kapolres Wahyu Endrajaya.
Baca Juga:
Makam Viktor Silaban, Korban Hanyut di Sungai Aek Lumut Tapteng Diekshumasi
[REDAKTUR : HADI KURNIAWAN]